PT Fertilizer Inti Technology adalah salah satu perusahaan dari grup PT Dharma Guna Wibawa atau biasa disingkat DGW. DGW merupakan perusahaan joint venture dengan salah satu pemilik sahamnya yaitu Hextar Chemicals Sdn, Bhd. (Malaysia). DGW resmi beroperasi di Indonesia sejak tahun 2001, dengan bidang industri agrokimia (pupuk, pestisida, benih).
Pada awalnya DGW memiliki jaringan operasi hanya di Sulawesi, namun saat ini sudah berkembang ke hampir seluruh pulau-pulau besar di Indonesia. Produk DGW berstandar internasional dan telah diekspor ke banyak negara di beberapa benua; Asia Tenggara, Asia Barat, Timur Tengah, Amerika Latin, dan Australia.
Produk-produk DGW sudah teruji di pasar Malaysia dan berhasil meraih penghargaan Super Brand Malaysia di tahun 2005. DGW juga telah mengimplementasi sertifikasi internasional seperti ISO 9001 dan ISO 9002 sebagai bentuk jaminan konsistensi mutu dan pelayanan.
DGW saat ini memiliki 11 cabang distribusi utama di Indonesia. Dengan jaringan distribusi dan pengalaman perusahaan, DGW mampu memastikan ketersediaan produk yang tepat dan stabil sesuai permintaan pasar.
DGW memiliki cabang atau jaringan distribusi yang terletak di Kawasan JIIPE Manyar, Gresik.
Saat ini PT Fertilizer Inti Technology (DGW Group) sedang membuka lowongan pekerjaan untuk penempatan Gresik Manyar pada bulan Agustus 2023. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:
Stock Keeper Sparepart Staff
- Minimum a Bachelor’s Degree in Engineering or a related field
- Having relevant certifications is a plus
- Candidates must have at least two years of relevant work experience in manufacturing
- Ready to work in shift
- Expert in Excel and administrative
- Placement: Gresik, East Java
Apabila berminat dan sesuai kualifikasi, silakan mengirimkan CV terbaru Anda ke [email protected] subject: FIT_Stock Keeper Sparepart
Rekrutmen DGW Group tidak dipungut biaya apapun. Hati-hati terhadap segala bentuk penipuan rekrutmen.
Dapatkan juga update lowongan kerja terbaru di Telegram Gresik Karir.