PT Suci Energi Solusi Indonesia atau dikenal sebagai Seiso Indonesia adalah perusahaan konsultan dan jasa engineering yang berdiri di Indonesia sejak awal 2013. PT Suci Energi Solusi Indonesia memiliki sister company bernama PT Sinar Energi Solusi Indonesia yang juga bergerak di bidang yang sama.
Seiso Indonesia telah berpartner dengan industri-industri strategis di Indonesia seperti minyak dan gas, pelabuhan, petrokimia, dan industri lannya. Seiso Indonesia didukung oleh sumber daya manusia yang profesional dan berpengalaman di bidang engineering project. Jasa engineering yang dimiliki oleh Seiso Indonesia yaitu Total Tank Maintenance Solution, termasuk Tank Cleaning (closed-loop system) dengan standar API 2016, Tank Repair – Pipe Repair, Blasting – Painting, ATG Replacement & Commisioning, Internal Floating Roof Replacement, Jetty Pipe line Fabrication & Modification, Tank Inspection, Column Decontamination, Chemical Cleaning, High Pressure Water Jet Cleaning, Pipe line Cleaning-Pigging, Vaccum Services, dan masih banyak lagi.
Sebagai perusahaan konsultan dan jasa engineering terkemuka, Seiso Indonesia telah tersertifikasi ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, dan OHSAS 18001:2007. Beberapa partner (klien) ternama yang pernah bekerja sama dengan Seiso Indonesia adalah PT Shell Indonesia (Gresik Distribution Terminal), PT Pertamina Hulu Energi (Gresik), PT Smelting (Gresik), PT LINDE Indonesia (Gresik), PGN SAKA Indonesia Pangkah Ltd. (Gresik).
Saat ini PT Suci Energi Solusi Indonesia sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan September 2022. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:
Process Engineer
- Laki-laki, maksimal usia 30 tahun
- Sarjana Teknik Kimia/Kimia/MIPA
- Pengalaman 0-5 tahun
- Mampu bekerja sama dalam tim
- Mampu bekerja di bawah tekanan
- Menguasai Bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
- Bersedia ditempatkan di seluruh proyek perusahaan di seluruh Indonesia
- Memiliki SIM A dan SIM C menjadi nilai plus
- Bersedia bekerja dalam waktu dekat
- Domisili Gresik
Kirim lamaran dan CV sebelum 13 September 2022 melalui email [email protected] atau WA 081-232-450-210 (Dini)
Dapatkan juga update lowongan kerja terbaru di Telegram Gresik Karir.