PT Samator Indo Gas Tbk atau Samator adalah perusahaan swasta yang bergerak di bidang gas untuk keperluan industri pertama dan terbesar di Indonesia. Samator memiliki fokus di 4 jenis usaha gas; produksi gas industri, penjualan gas industri, penjualan perlengkapan gas industri, dan instalasi gas industri.
Produk utama gas industri yang dijual oleh Samator yaitu oksigen, nitrogen, dan argon. Samator juga menjual beragam gas lain (sintetis, bahan bakar gas, gas campuran). Samator merupakan supplier gas industri yang digunakan oleh berbagai lini industri antara lain medis, metalurgi, energi, infrastruktur, restoran, dan lain-lain.
Per Desember 2020, Samator memiliki 44 plant dan 104 filling stations di 26 provinsi di Indonesia.
Saat ini PT Samator Indo Gas Tbk sedang membuka lowongan pekerjaan yang terbuka untuk fresh graduate pada bulan Oktober 2023. Berikut adalah daftar posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:
Lowongan Kerja PT Samator Indo Gas Tbk
Staf Asset Management
- S1 Teknik Industri
- Fresh graduate dipersilakan melamar, diutamakan minimal 1 tahun di Asset Management
- Memahami analisa data (Excel, dsb.) dan visualisasi data (Power BI, Google Data Studio, dsb.)
- Mahir berbahasa Inggris aktif, bahasa Mandarin menjadi poin plus
- Penempatan Surabaya
Staf System Analyst
- S1 Semua Jurusan, diutamakan Akuntansi
- Fresh graduate are welcome
- Mampu mengoperasikan Google Data Studio, Google Sheet, Microsoft Office
- Diutamakan pengalaman menggunakan sistem Enterprise Resource Planning (ERP) seperti SAP
- Mampu berbahasa Inggris, aktif lebih diutamakan
- Mampu menganalisa data sistem
- Mampu membuat alur sistem
- Kemampuan berkomunikasi yang baik
- Penempatan Surabaya
Hanya kandidat yang memenuhi kriteria yang akan kami panggil untuk seleksi.
Samator Group tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen
Sumber lowongan