PT Baraka Sarana Tama atau Baraka Express merupakan perusahaan third-party logistic yang sudah berpengalaman bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan besar di Indonesia, khususnya perusahaan bidang industri FMCG. Perusahaan ini telah berdiri sejak 2009, tepatnya di Kota Bekasi, Jawa Barat.
Baraka Express bekerja sama dengan Khong Guan untuk mendistribusikan produk-produknya, terutama di wilayah Pulau Jawa dan Sumatera. Bara Express juga menjadi mitra logistik dan distribusi produk Bridgestone Indonesia, Softex Indonesia (Kimberly Clark), dan Jamu Sido Muncul.
Baraka Express memiliki beberapa cabang operasional di wilayah Surabaya Raya. Di Gresik, cabang Baraka Express berada di Kecamatan Driyorejo dan Kecamatan Manyar.
Saat ini PT Baraka Sarana Tama sedang membuka program management trainee pada bulan Juni 2024. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:
Lowongan Kerja PT Baraka Sarana Tama
Management Trainee Head of Branch Operations
Kualifikasi:
- Usia maksimal 30 tahun.
- Pendidikan minimal D3/S1 semua jurusan.
- Terbuka untuk Freshgraduate dan berpengalaman kerja lebih disukai.
- Mahir dalam Microsoft Office maupun Google Workspace.
- Mampu berkomunikasi dengan baik, bekerja sama dengan tim, jujur, disiplin, teliti, bertanggung jawab dan memiliki komitmen kerja.
- Sehat Jasmani dan Rohani.
- Memiliki keterampilan komunikasi yang kuat.
- Memiliki kemampuan multitasking.
- Memiliki jiwa kepemimpinan.
- Bersedia mengikuti program training dan bersedia ditempatkan di seluruh cabang PT BARAKA SARANA TAMA