Perusahaan Umum Pembangunan Perumahan Nasional atau disingkat Perumnas adalah BUMN yang bergerak di bidang pengembangan properti. Perumnas telah membangun sekitar 600.000 unit residensial baik itu rumah, unit apartemen, unit rusunawa, dan lain-lain. Selain itu, Perumnas juga membangun dan mengelola sejumlah hotel salah satunya Hotel Harris Sentraland di Semarang. Secara keseluruhan Perumnas bersama dengan anak-anak usahanya bergerak di bidang pengembangan residensial, komersial, penyewaan lahan, manajemen properti, dan beton pracetak.
Perumnas berawal dari sebuah badan usaha yang dibentuk oleh pemerintah Indonesia pada tahun 1952 yang bernama Djawatan Perumahan Rakyat dan Yayasan Kas Pembangunan. Baru pada tahun 1974, perusahaan resmi berganti nama menjadi Perumnas. Beberapa kawasan perumahan berskala besar yang pernah dibangun oleh Perumnas adalah kawasan Antapani-Bandung, Helvetia-Medan, Gayungan-Surabaya, Bukit Kecil-Palembang, Banyumanik-Semarang, dan lain-lain.
Perumnas juga terlibat dalam pengembangan kawasan perumahan yang ada di kota penyangga Ibu Kota seperti Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.
Saat ini Perumnas sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan Maret 2022. Berikut ini adalah daftar posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:
Persyaratan Umum:
- WNI, usia maksimal 30 tahun pada 1 Mei 2022;
- Pendidikan minimal Strata 1 (S1);
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia;
- Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba;
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai atau terlibat politik praktis;
- Tidak menjadi anggota atau pengurus organisasi terlarang;
- Tidak pernah dan/atau tidak sedang dalam proses pengadilan atau terlibat dalam proses hukum;
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung.
Posisi yang dibuka:
- Tenaga Pemasaran (Kode: MAR)
- Pendidikan min. S1 segala jurusan
- IPK minimal 2,85 dengan skala 4,00
- Memiliki pengalaman di bidang penjualan property/real estate minimal 2 tahun (dibuktikan dengan Surat Keterangan kerja)
- Pegiat sosial media, FB Ads, dan IG Ads
- Berpenampilan menarik
- Memiliki jaringan/networking yang kuat
- Tenaga Keuangan (Kode: KEU)
- Pendidikan min. S1 Manajemen Keuangan/Akuntansi
- Berasal dari Universitas Negeri/Swasta dengan Akreditasi minimal A
- IPK min. 3,00 dengan skala 4,00
- Memiliki pengalaman di bidang Keuangan/Administrasi minimal 2 tahun (dibuktikan dengan Surat Keterangan Kerja)
- Memahami flow proses keuangan dan akuntansi
- Tenaga Perencanaan Srategis (Kode: PLA)
- Pendidikan min. S1 Manajemen Keuangan/Manajemen Bisnis/Teknik Industri
- Berasal dari Universitas Negeri/Swasta dengan Akreditasi minimal A
- IPK min. 3,00 dengan skala 4,00
- Memiliki pengalaman di bidangnya minimal 2 tahun (dibuktikan dengan Surat Keterangan Kerja)
Pendaftaran hanya dilakukan secara online. Proses rekrutmen dan seleksi seluruhnya dilakukan oleh PPM Manajemen, kecuali Wawanca User dilakukan oleh Perum Perumnas.
Seluruh tahapan rekrutmen dan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang berusaha meminta biaya/menjanjikan sesuatu/menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dan seleksi dapat melapor ke Call Center PPM Manajemen. Seluruh biaya akomodasi dan transportasi selama proses seleksi menjadi tanggungan pelamar.
Registrasi dibuka sampai 2 April pukul 23:59 WIB.