Best logo

Lowongan Kerja PT Batara Elok Semesta Terpadu September 2022

Posted on

PT Batara Elok Semesta Terpadu atau biasa disingkat BEST merupakan salah satu perusahaan di Gresik yang bergerak di bidang pengolahan dan pemasaran produk turunan kelapa sawit (minyak goreng, margarine, sabun). Perusahaan ini memulai produksinya pada tahun 2013. BEST memiliki kantor dan pabrik yang berlokasi di Jalan Gamma Blok Q-2 Kawasan Industri Maspion, Gresik ini memiliki divisi pengolahan (Plant), antara lain yaitu refinery and fractination plant; double fractination plant; shortening and margarine plant; packaging, moulding, and filling plant; palm kernel plant.

Produk utama dari BEST adalah minyak goreng. Produksi yang dilakukan oleh BEST berdasarkan permintaan konsumen, baik dalam hal jumlah maupun produk. Produk minyak goreng yang dihasilkan BEST dipasarkan dengan nama dagang (merk) yaitu “Best Choice”. Produk BEST tersedia dalam kemasan 20 L, 25 L, 5 L, 4 L, 1 L, 500 mL, dan 250 mL. Selain untuk pasar dalam negeri, BEST juga mengekspor sebagian dari produk minyak goreng ke berbagai negara seperti China, Arab Saudi, dan negara-negara di benua Afrika lainnya.

Sebagai perusahaan pengolahan produk turunan kelapa sawit, BEST telah mengantongi berbagai sertifikasi seperti ISO 22000:2005, ISO 9001:2008, PORAM Standards for Processed Palm Oil, SNI, dan sertifikasi lainnya.

Saat ini PT Batara Elok Semesta Terpadu sedang membuka lowongan pekerjaan khusus domisili Gresik pada bulan September 2022. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:

Analis Laborat (3 orang)

  • PRIA, maksimal 35 Tahun
  • SMK Kimia Industri/Kimia Analis
  • Terbiasa menggunakan alat kerja Laboratorium
  • Memiliki daya analisa yang baik
  • Jujur, Kreatif, Inovatif, dan mampu bekerja dalam deadline yang ketat
  • Bersedia bekerja dengan sistem shift

Lowongan ini khusus warga ber-KTP/domisili Gresik. Untuk melamar, silakan registrasi/login lalu lengkapi profil Anda terlebih dahulu di website https://ak1.gresikkab.go.id/.

Dapatkan juga update lowongan kerja terbaru di Telegram Gresik Karir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *