Panca Budi Thumbnail

Lowongan Kerja PT Panca Packindo Makmur

Posted on

PT Panca Packindo Makmur atau biasa disingkat PPM adalah perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur kemasan plastik. PPM adalah anak perusahaan PT Panca Budi Idaman Tbk yang juga bergerak di bidang industri yang sama. PT Panca Budi Idaman Tbk berlaku sebagai holding Panca Group, memiliki belasan anak perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur plastik, pemasok dan produsen bijih plastik, dan distributor produk plastik.

PPM memproduksi beragam jenis plastik mulai dari plastik untuk bungkus makanan atau food grade seperti plastik Polyethylene (plastik buram dan elastis), plastik Polypropylene (plastik bening dan elastis), dan plastik multifungsi seperti High Density Polyethylene (kantong plastik). Selain itu, PPM juga memproduksi sedotan, gelas plastik sekali pakai, tali rafia, kertas nasi (kertas minyak), karet gelang, thin wall, dan masih banyak lagi.

PPM mengoperasikan pabrik di Jl Lingkar Timur No. 26, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo.

Saat ini PT Panca Packindo Makmur sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan September 2023. Berikut adalah daftar posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:

Admin Sales

  • Minimal D3/S1 semua jurusan
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Memahami Excel dengan baik
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Menyukai bekerja dengan data
  • Teliti dan bertanggung jawab
  • Bersedia penempatan Sidoarjo

Analis Marketing

  • Minimal D3/S1 semua jurusan
  • Memahami Excel dengan baik (Pivot, Hlookup, Vlookup)
  • Mampu menganalisa data
  • Jujur, teliti, dan bertanggung jawab
  • Mampu bekerja dengan ritme cepat
  • Bersedia penempatan Sidoarjo

Staff Audit

  • Minimal D3/S1 Ekonomi, Keuangan, atau Akuntansi
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Memiliki pengalaman sebagai Auditor
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Bersedia ditugaskan ke luar kota
  • Bersedia penempatan Sidoarjo

Kirim CV dan lamaran ke [email protected]