Zonakacamata Thumbnail

Lowongan Kerja Zonakacamata

Posted on

Zonakacamata.com (Zonakacamata) berdiri di tahun 2014, tepatnya di bulan November, dengan tujuan awal untuk memecahkan masalah pengguna kacamata yang tidak memilki pilihan dalam berbelanja kacamata lokal berkualitas tinggi. Sejak awal berdiri hingga saat ini, perusahaan selalu memegang teguh visi yaitu “Menciptakan Inovasi Baru & Dampak Positif Untuk Industri Kacamata Indonesia”.

Selain itu, Zonakacamata saat ini telah bergerak sangat cepat dalam mewujudkan misi perusahaan, salah satu misi kami adalah “Menjadi Perusahaan Kacamata Berskala Global Dengan Menggunakan Kemajuan Teknologi”. Kami juga memiliki 9 DNA Value yang dipegang oleh seluruh keluarga di Zonakacamata yang dimotori oleh “Customer Obsessed” sebagai salah satu DNA Value Utama.

Zonakacamata memiliki tiga cabang di Surabaya (Tunjungan, Gubeng Kertajaya, Sidosermo) dan satu cabang di Jakarta Selatan (Kemang).

Saat ini Zonakacamata sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan September 2023. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:

People and Culture Staff (Human Resource)

Kualifikasi:

  • S1 Manajemen SDM atau S1 Psikologi
  • Minimal 1 tahun pengalaman sebagai HR Staff
  • Bersedia bekerja dalam kantor maupun mobile

Kualifikasi pengetahuan yang dibutuhkan:

  • Pengetahuan mengenai manajemen SDM (SOP, KPI, Performance Management, Training/Coaching/Mentoring, Workload Analysis, Survey Karyawan, dll.)
  • Pengetahuan mengenai kebijakan SDM/HR Policies (UU Ketenagakerjaan, UU Ciptaker, Peraturan Perusahaan, Kontrak Kerja, BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan, dll.)
  • Pengetahuan mengenai Payroll dan Compensation & Benefit (Comben)
  • Pengetahuan mengenai Manajemen Perubahan (Change Management)
  • Pengetahuan mengenai Alat Tes Psikologi (DISC, MBTI, Kraepelin, Tes Proyeksi, dll.)
  • Manajemen konflik

Kualifikasi keterampilan yang dibutuhkan:

  • Jujur dan berintegritas
  • Nyaman bekerja secara tim maupun individu
  • Multitasker (dapat mengerjakan lebih dari satu tugas dalam satu periode waktu)
  • Gesit, cekatan, dan dapat bekerja dalam tekanan waktu
  • Decisive dan tegas, dapat mengambil keputusan dengan tepat dan cepat
  • Strategic thinking (dapat berpikir strategis)
  • Komunikatif, lisan maupun tulis
  • Adaptif
  • Pendengar yang baik dan mampu berempati
  • Inisiatif tinggi
  • Self learner and continous improvement (memiliki keinginan belajar dan dorongan untuk melakukan perbaikan secara kontinyu)

Deskripsi Pekerjaan:

  1. Melaksanakan proses rekrutmen sesuai prosedur dan keseluruhan proses
  2. Menyusun SOP dan KPI secara jelas dan rinci
  3. Menyusun kontrak kerja dan mengevaluasi secara berkala
  4. Bertanggung jawab pada administrasi karyawan seperti cuti, absensi, perhitungan overtime, surat menyurat, perhitungan PPh, BPJS kesehatan dan ketenagakerjaan, serta administrasi karyawan lainnya
  5. Mengadministrasikan payroll karyawan
  6. Mengkomunikasikan dan memastikan peraturan perusahaan ditaati dan dijalankan oleh seluruh karyawan
  7. Melakukan evaluasi kinerja terhadap karyawan
  8. Memperbarui dan mengembangkan kemampuan karyawan melalui pelatihan/training, seminar, dan acara pengembangan skill lainnya