liwayway logo

PT Liwayway

Posted on

PT Liwayway adalah perusahaan FMCG yang memproduksi makanan dan minuman dengan merek dagang (brand) Oishi.  Oishi berasal dari kata Jepang yang berarti enak. Sejarah Liwayway berawal pada tahun 1946, ketika sebuah bisnis keluarga kecil yang terlibat dalam pengemasan ulang produk tepung dan kopi. Pada tahun 1966, bisnis diubah menjadi sebuah perusahaan, dan memperluas ke distribusi pomade, lilin, permen, dan saus.

Pada 1974, Liwayway menciptakan makanan ringan seperti “Kerupuk Udang Oishi” dan “Kirei Yummy Flakes.” Bisnis makanan ringan tersebut berhasil dan membuat perusahaan akhirnya memutuskan untuk fokus pada bisnis ini. Selama bertahun-tahun, Liwayway berinvestasi dengan peralatan yang lebih canggih untuk meningkatkan kualitas produkyang sudah ada dan mengembangkan yang baru.

“Oishi” menjadi merek paten untuk semua lini produk Liwayway, dan sejak itu memantapkan dirinya sebagai pemain utama di pasar makanan ringan Filipina. Pada tahun 1993, Liwayway memulai usaha pertamanya di China di mana Liwayway memasarkan produk dengan merek “Oishi”, yang dalam bahasa China (上好佳) yang artinya “lezat, luar biasa, dan unggul.”  Setelah menerima penghargaan Shanghai Famous Brand dan China Famous Brand, Oishi menjadi brand snack utama di negara ini dan menandai awal ekspansi internasional perusahaan ke berbagai wilayah. Liwayway dengan brand Oishi hadir di 11 negara dan dikenal sebagai “Rinbee” di Thailand dan Kamboja.

Saat ini PT Liwayway di Indonesia telah mendirikan dua pabrik, pabrik pertama di Cikarang, Jawa Barat dan pabrik kedua di Gresik, Jawa Timur. Perusahaan terus fokus menciptakan makanan dan minuman berkualitas dengan harga bersaing. Liwayway menawarkan produk makanan ringan dengan rasa manis dan gurih serta makanan laut. Makanan dan minuman diproduksi Liwayway telah terdaftar HALAL dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan telah memenuhi standar Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).

PT Liwayway beralamat di Jl Beta II, Kawasan Industri Maspion V, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik.

Saat ini PT Liwayway sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan November 2023. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:

Lowongan Kerja PT Liwayway

Receptionist

  • Female, 22-25 years old
  • Bachelor’s Degree from any major
  • Fresh graduate are welcome to apply
  • Good in public speaking
  • Good in English, both oral and written
  • Body height min. 158 cm
  • Placement in Gresik

Send your updated CV, Pass Photo, Post Card, and other document to:
[email protected]

Max. November 17th 2023

Dapatkan juga update lowongan kerja terbaru di Telegram Gresik Karir.

Sumber lowongan