Orang Tua Thumbnail

PT Ultra Prima Abadi

Posted on

PT Ultra Prima Abadi merupakan sebuah perusahaan FMCG. Perusahaan ini merupakan produsen brand-brand ternama di Indonesia seperti Formula (pasta dan sikat gigi), Tango (wafer), Kiranti (minuman khusus wanita), MintZ dan Blaster (permen). PT Ultra Pirma Abadi berdiri pada tahun 1976, dan merupakan unit bisnis pertama dari OT (Orang Tua) Group.

PT Ultra Prima Abadi berdiri pada 1976. Meski demikian, Sejarah OT sudah dimulai sejak 1948, dengan membuat produk minuman kesehatan tradisional. Seiring perkembangan kebutuhan konsumen akan produk sehari-hari, OT memutuskan untuk masuk ke bisnis consumer goods dengan berinvestasi pada pembangunan berbagai fasilitas produksi serta unit usaha baru. Hal itu dilakukan pada 1984. Pasta dan sikat gigi dengan merek FORMULA menjadi produk pertama yang diproduksi.

Satu tahun kemudian, OT membentuk holding company dengan nama ADA, yang merupakan singkatan dari Attention, Direction, and Action. Di bawah ADA, pengembangan usaha, diversifikasi produk, dan peningkatan kapasitas produksi terus menjadi target yang berhasil dijalankan. Di tahun ini pula, OT menunjuk PT Arta Boga Cemerlang sebagai distributor tunggal yang dipercaya untuk menangani dan menguasai jalur distribusi produk OT di seluruh Indonesia.

PT Ultra Prima Abadi mengoperasikan beberapa pabrik di Indonesia, salah satunya berada di Surabaya, Jawa Timur. Pabrik PT Ultra Prima Abadi di Surabaya beralamat di Jl Panjang Jiwo No. 48-50, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya.

Saat ini PT Ultra Prima Abadi sedang membuka lowongan pekerjaan pada bulan Desember 2023. Berikut adalah posisi dan kualifikasi yang dibutuhkan:

Lowongan Kerja PT Ultra Prima Abadi

Factory Administration Staff – Surabaya

Kualifikasi yang Diperlukan:

  • Berusia 20 – 30 tahun.
  • Pendidikan minimal SMA/SMK/D3/S1 semua jurusan.
  • Lulusan baru dipersilahkan untuk melamar.
  • Mampu mengoperasikan Ms. Office (Word dan Excel).
  • Bersedia ditempatkan di Pabrik Surabaya, Jawa Timur.

Yang akan Anda Lakukan:

  1. Bertanggung jawab dalam administrasi operasional terkait input data, persamaan data, input stok, follow up, dan stock opname produk.
  2. Bertanggung jawab dalam melakukan pemeriksaan tagihan dan pengeluaran yang masuk.
  3. Melakukan analisa data laporan operasional di pabrik.
  4. Melakukan penginputan menggunakan sistem oracle untuk source dokumen dan cek stok sistem dengan fisik secara berkala.